5 Browser Mobile Buatan Asia

Untuk urusan smartphone, banyak orang lebih suka menggunakan aplikasi yang mereka download ketika pertama kali menggunakan dan mengatur smartphone mereka. Tapi satu hal yang seringkali diabaikan oleh pengguna adalah browser yang mereka gunakan.

Untuk kebanyakan pengguna, browser mobile hanyalah alat bantu yang jarang Anda butuhkan, dan tidak ada gunanya mengisi memori dengan men-download browser tambahan. Tapi, untuk beberapa pengguna lain, sebuah browser mobile adalah pintu gerbang untuk mengakses internet. Masalahnya, terkadang browser mobile yang sudah ada ketika membeli smartphone tersebut tidak begitu memuaskan. Di bawah ini adalah beberapa alternatif yang bisa Anda gunakan untuk menggantikan browser mobile Anda sekarang ini. Semuanya dibuat dan dipasarkan di Asia.

1. Dolphin Browser

Dolphin browser adalah salah satu browser asal Asia yang paling dikenal. Browser ini memiliki fitur tambahan yang bisa meningkatkan pengalaman browsing pengguna seperti kontrol gestur yang membuat Anda bisa menggambar pada layar untuk mengunjungi sebuah website (misalnya, gambar sebuah huruf “G” untuk mengunjungi google.com). Ada juga fitur lain seperti sejumlah add-on dan “Sonar” yang memungkinkan Anda untuk mencari sesuatu di internet hanya dengan menggunakan suara Anda, tidak seperti pencarian suara milik Google.

Dolphin juga adalah browser pertama yang memperkenalkan tabbed browsing. Ketika saya mencoba menggunakan Dolphin, kinerjanya setara dengan browser populer seperti Firefox dan Opera dan bahkan mengalahkan Chrome dalam berbagai aspek. Jika Anda suka menonton video melalui browser mobile Anda, Dolphin adalah pilihan terbaik untuk Anda karena teknologi rendering-nya lebih canggih dibandingkan para pesaingnya. Browser ini mampu menampilkan video HD lebih cepat dan dengan bitrate yang lebih tinggi dibandingkan browser mobile lainnya.

Dolphin browser saat ini sudah memiliki lebih dari 50 juta pengguna di 208 negara. Di Indonesia sendiri, Dolphin browser sudah di-download oleh lebih dari 750.000 orang.
Anda bisa men-download Dolphin Browser untuk Android dan iOS secara gratis.

2. UC Browser

Terkadang, sebuah browser sederhana tidak bisa memuaskan pengguna. Di situlah UC masuk. Sekilas, UC Browser tampak sama seperti browser mobile lainnya. Tapi, jika Anda perhatikan dengan seksama, Anda akan merasa bahwa browser ini tampak seperti sebuah OS.

Dengan library untuk aplikasinya sendiri, widget, dan bahkan homescreen tersendiri untuk aplikasi dan widget Anda, UC Browser cocok untuk mereka yang ingin menjadikan browser mobile-nya sebagai pusat aktivitas mobile mereka. Kinerja UC Browser cukup baik, tapi browser mobile ini terkadang melambat dan patah-patah ketika memuat gambar atau website ukuran besar. Dan jika Anda sering menggunakannya, Anda terkadang akan keluar dari browser dengan sendirinya (force quit).
UC Browser punya lebih dari 400 juta pengguna di seluruh dunia.
Anda bisa men-download UC Browser secara gratis di Android dan iOS.

3. One Browser

One Browser yang dikembangkan oleh Tencent adalah salah satu dari banyak browser mobile alternatif yang tersedia di Google Play Store. One Browser dikenal sangat senang membantu komunitas penggunanya dan menerima saran dari mereka. Dalam versi terbarunya, tim One Browser bahkan menyebutkan bahwa banyak fitur tambahan seperti night mode, page capture, dan mengubah ukuran huruf, ditambahkan berdasarkan permintaan pengguna.

Tapi, kinerja One Browser sangat kurang. Anda perlu meng-klik tombol “Go” beberapa kali untuk memuat sebuah halaman dan perlu waktu lama untuk memuat halaman website yang Anda inginkan.
One Browser bisa Anda download secara gratis di Android dan iOS.

4. Baidu Browser

Baidu Browser, meskipun tidak sepopuler browser mobile yang sudah disebutkan di atas, mulai populer karena alasan yang positif.

Aplikasi ini mencoba untuk tetap sederhana tapi tetap menyimpan informasi yang penting agar dapat diakses dengan mudah. Tampilan aplikasi cuaca built-in Baidu Browser adalah salah satu yang terbaik yang pernah saya lihat, dan juga memiliki fitur-fitur seperti news ticker/shortcut menu yang dikurasi dengan artikel berdasarkan lokasi tempat tinggal Anda.


Tapi, selain itu, browser mobile ini tidak punya apa-apa lagi. Kinerjanya cukup bagus dan cukup cepat, tapi tidak begitu mengagumkan. Satu fitur yang menurut saya sedikit menonjol adalah widget Baidu yang ada di layar (mirip dengan chat head milik Facebook). Tapi fungsi ini bisa dengan mudah dihilangkan.

Di Indonesia, Baidu sudah di-download oleh lebih dari 2 juta orang.
Anda bisa men-download Baidu Browser secara gratis di Android.

5. Next Browser

Next Browser dikembangkan oleh tim yang mengembangkan Go Launcher EX dan Go Locker. Karena itu, saya tidak berharap banyak dari browser mobile ini. Dan ternyata saya salah.

Next Browser adalah browser Android tercepat yang pernah saya gunakan. Tidak hanya sangat cepat di handphone HTC One saya, tapi juga di handphone lain yang performanya lebih buruk seperti Galaxy Nexus. Next Browser tetap bisa digunakan dengan baik di handphone yang tidak bisa menjalankan Firefox dan Chrome.

Meskipun tidak punya banyak extension, tapi Next Browser memiliki night mode, Pocket, dan integrasi dengan Evernote (dan semuanya sangat berguna). Next Browser juga memungkinkan penggunanya untuk berganti mesin pencari hanya dengan meneka satu tombol, dan itu adalah fitur yang terkadang bisa membantu saya.

Anda bisa men-download Next Browser secara gratis di Android.

Ditulis Oleh : Unknown ~ AGP88Blogs

Agung P Anda sedang membaca artikel berjudul 5 Browser Mobile Buatan Asia yang ditulis oleh AGP88 yang berisi tentang : Dan Maaf, Anda tidak diperbolehkan mengcopy paste artikel ini.

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di AGP88

0 komentar:

SMS GERATIS

Back to top